Tuesday, 24 July 2012

Membuat Desain Undangan Reuni

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Apa kabar kawan blogger? Semoga baik-baik saja. Kali ini saya akan membuat tutorial sederhana mendesain undangan reuni yang simpel tapi tetap elegan dengan menggunakan software cotocop (baca: photoshop).haha 4L4y

Ini hasil undangan reuni yang sudah jadi:
 
Bagaimana menurut kawan?

Langsung saja ke topik utamanya, ikuti cara-caranya.
1. Pertama-tama klik File > New
2. Atur Width: 800 pixels dan Height: 600 pixels
    nb: untuk ukuran bisa diatur sesuai keinginan
3. Copy pastekan gambar latar belakang yang bisa didapat dari sini nih [ klik ]
4. Atur ukurannya dengan mendrag dan mengubah ukuran gambarnya dengan menggunakan Move Tool.
5. Tambahkan tulisan dengan menggunakan Text Tool, dengan pembagian layer terhadap "ALUMNI DOEA", "3-2", "reuni lulusan 2006", "tiada kesan tanpa kehadiran kalian", dan "kapan? ...... ". Masing-masing terletak pada layer yang berbeda.
6. Sesuaikan posisi tulisan dan ukuran tulisan dengan menggunakan Move Tool.
7. Untuk membuat garis dapat menggunakan Rectangle Tool.
8. Untuk membuat objek terlihat transparan atur pada bagian Layer terdapat pengaturan Fill dan Opacity, ubah salah satunya saja menjadi 50%.
9. Selesai deh
10. Simpel kan? hehe

Selamat berkarya !
Sekian tutorial yang dapat saya bagikan pada kesempatan ini. Semoga dari yang singkat ini terbersit manfaat bagi pembaca postingan di blog ini. Akhir kata terima kasih dan …
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

4 comments:

Harry Potter - Golden Snitch Angry Birds -  Red Bird